Setelah sukses berpartisipasi aktif
dalam pelaksanaan Pemilihan Umum Legislatif pada bulan April yang lalu, Warga Binaan
Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas IIB Slawi kembali
antusias dalam mengikuti Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 2014, Rabu 9 Juli 2014, yang digelar di Aula DR. Sahardjo Lapas Kelas IIB Slawi.
“Dari 322 orang WBP Lapas kelas IIB Slawi, sebanyak 317 orang menggunakan hak
pilihnya. Empat orang tidak dapat menggunakan haknya dikarenakan belum
berumur 17 tahun dan satu orang masih berstatus anggota polisi aktif,”
ucap Kepala Seksi Binadik dan Giatja selaku Ketua Kelompok Panitia
Pemungutan Suara (KPPS) Lapas Slawi, David H. Gultom, A.Md.IP, SH.MH.
”Kami terus berkoordinasi intensif dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU)
Kabupaten Tegal agar partisipasi WBP dalam Pilpres 2014 dapat 100%
karena mereka adalah warga negara Indonesia yang punya hak untuk
menentukan arah bangsa ini lima tahun ke depan dan kerja keras kami pun
kini tercapai,” pungkas David H. Gultom, A.Md.IP, SH.MH.
Salam Pemasyarakatan !!! ( M U R N O T O, S.H.)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar