counter

Sabtu, 28 Juni 2014

RELAX SEJENAK MELAPASKAN BEBAN KERJA, LAPAS SLAWI GELAR ACARA MANCING BERSAMA



SLAWI - Suasana pagi yang menyejukkan, segar, sehat dan bersih udaranya, suasana yang sangat tepat untuk sejenak menghilangkan kepenatan terhadap rutinitas kerja. Stres di tempat kerja merupakan hal yang hampir setiap hari dialami oleh para petugas Pemasyarakatan. Petugas Pemasyarakatan, seperti di Lapas Slawi mayoritas disibukkan dengan deadline penyelesaian tugas, tuntutan pengamanan penghuni yang cenderung bertambah, dan pelayanan masyarakat yang semakin hari tentunya tidak semakin ringan, serta terkadang harus bertentangan satu dengan yang lain, masalah keluarga, beban kerja yang berlebihan, dan masih banyak tantangan lainnya yang membuat stres menjadi suatu faktor yang hampir tidak mungkin untuk dihindari. Untuk itu dalam rangka mengurangi resiko stress yang berlebihan, maka digagaslah sebuah kegiatan bertajuk “Mancing dan Makan Bersama Keluarga Besar Lapas Slawi” yang sekaligus juga digunakan sebagai wadah untuk saling bersilaturahmi menyambut kehadiran bulan suci Ramadhan 1435 H.

Alasan kenapa kegiatan yang dipilih untuk membangun kebersamaan adalah mancing, karena mancing merupakan sebuah kegiatan sederhana yang multifungsi, mancing dapat melatih pikiran untuk fokus, juga bisa mengajarkan orang untuk bersabar dan bersabar. Memancing bukan sekedar kegiatan untuk menghabiskan waktu, karena  bisa menjadi media untuk  refreshing guna kembali meningkatkan produktivitas kerja petugas yang kian hari tidak kian ringan. 

Melalui kegiatan ini, Kalapas Slawi, Yan Rusmanto, Bc.IP, S.Sos, M.Si, yang merupakan inisiator terselenggaranya acara ini ingin mengambil beberapa manfaat utama yang diharapkan ke depan mampu menunjang kinerja organisasi Lapas Slawi. Pertama, menciptakan iklim kompetitif yang sportif,yang hal ini dilambangkan dengan apresiasi terhadap pegawai yang mendapat hasil pancingan terbanyak. Kedua, memberi stimulus untuk mengembangkan ide dan kreativitas pegawai, yaitu dalam bentuk penggunaan peralatan dan umpan mancing  yang sama, masing-masing pegawai diberi keleluasaan untuk memilih tempat dan cara mancing masing-masing untuk hasil maksimal. Ketiga, membangun kedekatan untuk mempermudah koordinasi sekaligus efektivitas kinerja, yaitu digambarkan dengan kesetaraan ketika keluarga besar Lapas Slawi duduk bersama beralas tikar dan menikmati makan siang bersama dalam kesederhanaan nasi berbungkus daun.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk saling menguatkan antara personil, menguatkan ikatan silaturahmi, meningkatkan produktivitas kerja. Bahwa tugas-tugas kita kedepan bukan semakin ringan untuk itu perlu dukungan semua pihak dari jajaran petugas lapas” tutur Kalapas.

Adanya momen-momen kebersamaan seperti ini, akan terus dibutuhkan dalam rangka meningkatkan koordinasi dan kekompakan antar petugas dalam bekerja. Semoga Lapas Slawi senantiasa dapat terus baik dan lebih baik dalam kinerjanya.
Salam Pemasyarakatan.!!!! (Erik Murdiyanto)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar